Steven Seagal Beri Ceramah Buddhis di Coombs

28 September 2010, Bhagavant.com

Pulau Vancouver, Kanada – Bintang film laga sekaligus Sensei Steven Seagal akan memberikan sebuah ceramah mengenai Buddhisme di vihara Tibet di Coombs, sebuah komunitas kecil di Pulau Vancouver, British Columbia, Kanada, pada 2 Oktober 2010.

Steven Seagal selain dikenal sebagai seorang pemain film-film laga Blockbuster seperti di antaranya Above the Law dan Under Siege, ia juga dikenali oleh Y.M. Penor Rinpoche sebagai kelahiran kembali atau ‘Tulku’ dari Guru Chungdrag Dorje pada tahun 1997.

Steven Seagal merupakan orang asing pertama yang memiliki dan menjalankan sebuah dojo Aikido di Jepang. Ia dikenal dengan nama ‘Master Takeshigemichi’, ia merupakan kepala instruktur di Dojo Aikido Tenshin di kota Osaka, Jepang.

Ia kemudian pindah ke Los Angeles, dimana ia membuat debut filmnya pada tahun 1988.

Penny McGuire, salah seorang sukarelawati di Vihara Tibet di Coombs yang merupakan satu-satunya vihara di Pulau Vancouver, mengatakan bahwa Seagal yang juga bergelar Rinpoche atau “Yang Berharga” dalam bahasa Tibet, saat ini berada di Vancouver untuk membuat sebuah film dan ia mengatakan keinginannya untuk mengunjungi vihara tersebut.

Penny McGuire mengatakan bahwa Seagal memiliki sebuah “hubungan yang kuat” dengan Lingtrul Rinpoche, seorang guru utama di vihara Coombs yang juga menjalankan sejumlah vihara di Tibet.

“Vihara di Coombs, yang juga disebut dengan Kathok Gonpa, merupakan sebuah tiruan kecil dari beberapa vihara Lingtrul Rinpoche di Tibet dimana Seagal pernah mengunjunginya,” demikian kata McGuire yang dikutip Bhagavant.com dari Vancouver Sun.

McGuire juga mengatakan bahwa ceramah Steven Seagal yang berjudul “Kehidupan dan Dharma” akan dimulai pada pukul 4 sore waktu setempat di 2800 Grafton Ave, dan dibuka untuk umum, serta tempat yang terbatas.[Sum]

Sumber: Bhagavant.com

Category:

0 komentar: