Ayo Buat Resensi Buku Kumpulan Cerpen "Ketika Metta Memilih"

Akhir Oktober 2014 ini buku kumpulan cerpen Buddhis karya saya (Hendry Filcozwei Jan) diterbitkan Ehipassiko Foundation. Buku ini tidak dijual tapi bisa didapatkan dengan berdana selayaknya (info silakan klik: FB Ehipassiko).

Anda senang membaca? Ayo baca (bisa dapatkan bukunya dari Ehipassiko atau cari di perpustakaan vihara Anda). Baca lalu buat resensi bukut tersebut dan kirimkan ke saya. Saya sediakan 9 buku (3 paket hadiah masinig-masing berisi 3 buku) kepada yang resensinya terpilih dan akan dimuat di blog ini. Buku akan dikirim ke alamat rumah masing-masing.

Buku kumpulan cerpen "Ketika Metta Memilih" berisi 10 cerpen Buddhis: 
  1. Ketika Metta Memilih
  2. Siapa Bilang Tak Boleh Berbohong???
  3. Seandainya Aku Bisa Kembali ke Masa Lalu...
  4. Kapan Menyusul???
  5. Ego
  6. Artis Tanpa Piala Citra
  7. Jimat Keberuntungan Kakek Lockyanto
  8. Dunia Ini Slalu Berputar
  9. 20:03
  10. Pemain Akrobat Jalanan...
Mau tau bagaimana isi ke-10 cerpen ini? Berikut sinopsisnya:

  1. Ketika Metta Harus Memilih... Kisah cinta Metta, seorang Buddhis dan Andreas yang beragama Katholik. Sama-sama bertahan dengan keyakinannya tapi sama-sama tak ingin pisah karena terlanjur sayang. Bagaimana akhir kisah ini?
  2. Siapa Bilang Tak Boleh Bohong??? Sherly curhat ke Mita (sahabatnya) bahwa ia berpacaran dengan Victor, meski Mama Sherly sudah memperingatkan bahwa Sherly yang masih SMP belum boleh pacaran. Kalau ketahuan pacaran, Sherly akan diberhentikan dari sekolah. Saat Mita main ke rumah Sherly (saat itu Sherly belum pulang dari les), Mama Sherly bertanya pada Mita, apakah Sherly sudah punya pacar? Apa yang harus Mita katakan? Bohong atau jujur?
  3. Seandainya Aku Bisa Kembali ke Masa Lalu... Jacko anak orang kaya, tampan, dan pintar, tapi mengalami kehidupan yang tragis saat kehilangan Mama dan Cici Sandra, kakak perempuannya dalam kecelakaan pesawat terbang. Jacko sempat mabuk-mabukan dan jadi pengguna narkoba, tapi berhasil diselamatkan Robert sahabatnya. Tidak hanya itu, uang hasil bisnis pulsa elektronik milik Jacko, habis dibawa kabur temannya. Setelah kehidupannya berjalan normal, Jacko mengalami kecelakaan dan kaki kirinya harus diamputasi. Apakah Dina, sang pacar akan tetap setia menemani Jacko?
  4. Kapan Menyusul??? Ci Titin dijuluki si ratu rumpi dan ratu gosip. Selalu ingin mencela orang. Selalu ingin tau urusan orang (bahasa gaulnya: kepo) dan selalu ikut campur urusan orang lain, yang sebenarnya bukan urusannya. Ini tipe manusia yang “susah lihat orang lain senang dan senang lihat orang lain susah.” Tapi kali ini, Ci Titin kena batunya. Seperti apa kejadiannya? Baca saja deh...
  5. Ego Ronald mau menuruti semua kata Mamanya sejak ia kecil hingga kuliah sekarang ini. Bantu Mamanya, ikuti semua pilihan Mamanya (pilihan sekolah dari TK hingga kuliah di FE adalah pilihan Mamanya). Tapi ketika Mama tidak setuju Ronald berpacaran (dan kelak menikah) dengan wanita yang berbeda agama, Ronald berontak. Sejak itu Ronald tak lagi mau mengangkat telepon dari Mamanya. Bagaimana akhir kisah ini? Anda akan mengetahui lewat cerpen berjudul “Ego” ini.
  6. Artis Tanpa Piala Citra Ada Ranti, anak adopsi yang dirawat penuh kasih sayang dan disekolahkan hingga sarjana oleh Oma Rita dan suaminya. Ada Friska, mahasiswi yang juga seorang aktivis organisasi sosial yang sudah tak memiliki kakek dan nenek. Ada Nero, suami Ci Ranti yang dulunya seorang sopir di perusahaan tempat Ci Ranti bekerja. Ada Lisa, cucu sulung Oma Rita, dan Imah pembantu rumah tangga di rumah Oma Rita. Apa peran mereka dalam cerpen ini? Siapa sih yang dimaksud dengan artis tanpa piala Citra? 
  7. Jimat Keberuntungan Kakek Lockyanto  Keberuntungan Kakek Lockyanto yang terus-menerus mendapat undian berhadiah membuat iri dua orang tukang becak. Kedua tukang becak itu mengatakan, “Pasti  Kakek Lockyanto pakai dukun atau jimat keberuntungan.” Mengapa Ibu Kokom, pemilik gerobak rokok di dekat gerbang kompleks perumahan marah dengan ucapan kedua tukang becak tadi? Apa sih sebenarnya jimat keberuntungan Kakek Lockyanto? Cerpen ini akan menjawabnya.
  8. Dunia Ini Slalu Berputar... Siapa sangka, Pak Nico yang dulu kaya, punya kedudukan tinggi, berkuasa, memiliki seorang istri dan 3 putri, akhirnya terkena stroke, depresi berat, terkena post power syndrome, dan harus menjalani sisa hidupnya dalam kesepian di panti wredha. Siapa sangka Pak Pimanto Gerrard, tangan kanan Pak Nico, bersama istri dan ketiga anaknya tewas dalam kecelakaan tragis. Di dunia ini, tak ada yang kekal, “Dunia ini slalu berputar,...”
  9. 20:03 “David... lo orang baru di sini, jangan macam-macam ya. Kalau lo masih coba deketin Debby, lo bakal tau siapa gue,” ancam Max. David, karyawan dari Yogya yang ditugaskan seminggu ke Jakarta hanya bisa diam termenung sendiri mendapat ancaman dari Max. Kejutan tidak berhenti sampai di situ. Flashdisk berisi data penting milik David hilang. Lalu ada Pak Johnson yang mengatakan David belum boleh pulang ke Yogya karena Pak Wibowo, pemilik perusahaan akan bertemu dengan David. Ada apa ya? Apa pula maksud 20:03? Untuk mengetahui semuanya, baca deh cerpen ini...
  10. Pemain Akrobat Jalanan... Rasti menyaksikan peristiwa mengerikan di pagi hari saat akan berangkat ke kantor. Seorang pelajar tewas tersambar kereta api dan terseret puluhan meter. Apa penyebabnya? Apa yang dapat kita petik dari cerita ini? Siapakah pemain akrobat jalanan itu? Cerpen ini akan mengisahkannya kepada Anda.
Anda tertarik untuk membaca cerpen-cerpen tersebut? Silakan hubungi (klik saja): Ehipassiko atau cari di perpustakaan viharamu. Baca lalu buat resensinya, ada hadiah menunggumu.

Ini paket hadiah yang saya sediakan untuk Anda (lihat foto di bagian bawah). Resensi Anda saya tunggu di email: hfj1105@yahoo.com  (jangan lupa sertakan nama, alamat lengkap, dan nomor HP yang bisa dihubungi). Resensi ditunggu sampai akhir Januari tahun depan (31 Januari 2015) dan nama pemenang diumumkan di blog ini di Senin, 16 Februari 2015. 
Selamat membaca dan membuat resensi...


Mau baca resensi karya pemenang? Klik ini: Glory Grant Kesuma


Paling kiri paket 1, tengah paket 2, kanan paket 3 (dari atas ke bawah adalah isi tiap paket) 

Paket buku pertama: 
I Wish Never  I Never Know (Maki Wakabashi), Anubis Mystery (Manami Ihara), dan buku 1001

Paket buku kedua:
Mystery of The Sentimental Journey (Hitomo Akino), The Running Dream (Yayoi Matsuoka), dan buku 1001

Paket buku ketiga:
Blase Boy (Rumi Yanagi), Beautiful Day 4: Good Bye My Friend (Mito Orihara), dan buku 1001



Catatan:
Buku 1001 adalah buku karya saya, dicetak dalam rangka kelahiran anak ke-2 kami: Revata Dracozwei Jan (Ray), buku unik ini tidak akan Anda temukan di toko buku mana pun.

Semua buku adalah buku baru (maksud baru adalah masih tersegel plastik), kecuali buku 1001 yang memang tidak disegel.

Ketika Metta Memilih di Google Book

0 komentar: