Kami (Blog "Buddha Pedia") sedang mencoba
menampilkan cerita aktivitas SMB (Sekolah Minggu Buddhis) di berbagai daerah di
Indonesia. Dari daerah mana? SMB dari daerah mana pun. Sebenarnya kami lebih
fokus SMB yang berada di desa-desa, yang selama ini agak jauh dari pemberitaan.
SMB dari Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, sampai Papua.
Untuk apa? Kami ingin agar orang-orang tau keberadaan SMB di berbagai tempat di
Indonesia. Kami ingin agar para orangtua lebih peduli tentang pendidikan agama
Buddha (memberikan bekal Dhamma sejak dini kepada buah hati mereka). Ternyata ada lho
SMB di kota atau desa tempat Anda tinggal. Acaranya asyik dan seru. Semoga
putra-putri Anda tertarik untuk ikut belajar Dhamma dengan cara yang
menyenangkan.
Apakah Anda Kakak Pembina SMB? Atau Anda mengenal Kakak Pembina SMB di kota/desa tempat
tinggal Anda? Jika iya, boleh dong informasikan kepada kami. Kalau bisa nomor WA Kakak
Pembinanya. Kami akan hubungi mereka dan melakukan "wawancara" via WA. Atau
boleh juga infokan IG mereka kepada kami.
Bagaimana caranya? Klik saja: Hubungi Kami, lalu tinggalkan pesan: nama Kakak
Pembina SMB, juga nomor WA atau IG Kakak Pembina, lebih bagus disertai kota
tempat tinggal kepada Admin WA "Buddha Pedia" berinisial JR.
Anumodana atas perhatian dan bantuan Anda.
Catatan:
Anda ingin membaca tulisan tentang SMB yang sudah pernah dimuat di blog
"Buddha Pedia"? Silakan lihat sisi kiri blog, klik tulisan
"Seputar SMB" yang ada di bawah tulisan "Label". Angka di
belakang tulisan "Seputar SMB" itu adalah jumlah tulisan tentang
"Seputar SMB". Atau bisa juga klik: "Seputar SMB"
Jika sudah baca sampai akhir, Anda masih ingin baca tulisan lain tentang
"Seputar SMB", silakan klik "Postingan Lama".
Kalau klik "Beranda"? Itu akan mengantar Anda ke halaman utama blog "Buddha Pedia".
0 komentar:
Posting Komentar